Selasa, 29 Maret 2011

BAB I. BERKENALAN DENGAN VISUAL BASIC

Microsoft Visual Basic 6.0 merupakan bahasa pemrograman yang bekerja dalam ruang lingkup MS-Windows. Microsoft Visual Basic 6.0 hampir dapat memanfaatkan seluruh kemudahan dan kecanggihan yang dimiliki oleh sistem operasi Windows. Secara umum kemampuan dari Microsoft Visual Basic 6.0 adalah menyediakan komponen-komponen yang memungkinkan Anda membuat program aplikasi yang sesuai dengan tampilan dan cara kerja Windows.
Visual Basic adalah bahasa pemrograman tingkat tinggi yang merupakan pengembangan dari bahasa BASIC versi DOS. BASIC (Beginners' Allpurpose Symbolic Instruction Code) merupakan bahasa pemrograman yang mudah untuk dipelajari. Perintah-perintahnya mirip dengan penggunaan bahasa sehari-hari (Inggris). Perusahaan-perusahaan software memproduksi bahasa BASIC dengan versi yang berbeda seperti Microsoft QBASIC, QUICKBASIC, GWBASIC dan IBM BASICA.

Perbedaan antara Visual Basic dengan bahasa BASIC adalah pemrograman BASIC masih berorientasi pada text dan program dieksekusi secara berurutan. Untuk itu bahasa BASIC disebut sebagai Interpreter. Sedangkan dalam Visual Basic dengan lingkungan grafiknya, pemrograman berorientasi object dan sudah merupakan compiler. Visual Basic program terdiri dari banyak sub program (prosedur), dimana setiap prosedur mempunyai kode tersendiri dan dapat dieksekusi sendiri dan pada saat yang bersamaan dapat digabungkan menjadi satu.

Tampilan Dasar Microsoft Visual Basic 6.0

Pada tahap awal pemakaian Microsoft Visual Basic 6.0 sebaiknya diatur tampilan untuk komponen- komponen yang ada diantaranya Toolbaar, Toolbar, Project, Properties, dan Form Layout. Jika salah satu dari komponen- komponen tersebut tidak muncul, Anda dapat mengaktifkan melalui menu View dan pilih komponen yang akan ditampilkan.

Gambar Tampilan Dasar Microsoft Visual Basic 6.0

Komponen- komponen Pada Microsoft Visual Basic 6.0
Ada beberapa istilah dan komponen Microsoft Visual Basic 6.0 yang digunakan untuk membuat program aplikasi. Komponen-komponen yang akan dibahas ini hanya dasar- dasarnya saja agar dalam pembahasan selanjutnya Anda sudah dapat memehami penggunaa istilah dan komponen tersebut.

Project
Project adalah sekumpulan modul modul. Jadi project (proyek) adalah program aplikasi itu sendiri. Project disimpan dalam file yang berakhiran .VBP.

Form
Form adalah suatu objek yang dipakai sebagai tempat bekrja program aplikasi. Secara otomatis akan tersedia form yang baru bila Anda membuat program aplikasi yang baru, yaitu dengan Form1. Umumnya dalam suatu form terdapat garis titik-titik yaitu disebut dengan Grid.

Toolbox
Toolbox adalah kotak alat yang berisi icon-icon untuk memasukkan objek tertentu ke dalam jendelan form. Anda dapat memodifikasi Toolbox, misalnya menambah komponen
icon dengan cara melakukan klik kanan pada Toolbox lalu memilih Components atau Add Tab.

Properties
Properti digunakan untunk menetukan setting suatu objek. Suatu objek biasanya mempunyai beberapa properti yang dapat diatur langsung dari jendela Properties atau lewat kode program.
Kode Program
Kode Program adalah serangkaian tulisan perintah yang akan dilaksanakan jika suatu objek dijalankan. Kode program ini akan mengontrol dan menetukan jalannya suatu objek.
Event
Event adalah peristiwa atau kejadian yang diterima oleh suatu objek, misalnya klik, seret, tunjuk dan sebagainya.
Contoh:
Private Sub Commnad1_Click ()
End Sub
Kode program diatas menunjukkan penggunaan event Click pada objek Command1yang ada dibawahnya akan dilaksanakan.

Metode (Method)
Metode adalah suatu set perintah seperti halnya fungsi dan prosedur, tetapi sudah tersedia di dalam suatu objek. Metode biasanya akan mengerjakan suatu tugas khusus pada suatu objek.
Contoh:
Private Sub From_Active()
From1.Print ” Selamat Belajar Visual Basic 6.0”
End Sub
Kode program diatas menunjukkan penggunaan metode Print (mencetak) pada objek Form1 untuk mencetak tulisan ” Selamat Belajar Visual Basic 6.0”.

Module
Module dapat disejajarkan dengan Form, tetapi tidak mengandung objek. Module dapat berisi kode-kode program atau procedure yang dapat digunakan dalam program aplikasi.

Macam-macam Objek pada Microsoft Visual Basic 6.0
Pada umumnya objek-objek dalam Visual Basic sibentuk dari icon-icon yang terdapat dalam kotak alat (Toolbox). Secara otomatis bila program Visual Basic dijalankan akan
tersedia icon-icon objek yang sering dipakai, misalnya VB Enterprise Edition, Standard EXE, Active EXE, Active DLL, Data Project dan lain-lain. Selain icon-icon yang tersedia, Anda juga bisa menambahkan komponen icon dengan cara :

 • Klik kanan mouse pada Toolbox atau klik menu Project pada menu utama.
 • Klik Components.
 • Setelah tampil kotak dialog Components, aktifkan (dengan memberikan tanda “a” pada kotak dialog cek)   dan klik tombol OK.

Beberapa objek yang sering digunakan dalam pemrograman Visual Basic dan cara pemberian nama untuk masing-masing objek (nama tidak harus seperti pada contoh berikut ini).

Form (.Frm)
Merupakan lembar kerja tempat meletakkan item dalam window Visual Basic.
  

Label (.Lbl) 
Unit ini digunakan untuk menampilkan teks, tetapi pemakai tidak dapat berinteraksi dengannya (hanya untuk tampilan teks).

TextBox (.Txt)
Unit ini digunakan untuk menampilkan teks dalam form dan pemakai dapat mengedit teks tersebut.

Command Button (.Cmd) 
Unit ini digunakan untuk memberikan suatu perintah atau tindakan ketika digunakan.

Check Box (.Chk) 
Unit ini digunakan untuk memilih satau atau beberapa check box secara bersamaan.

Combo Box (.Cbo) 
Unit ini digunakan untuk mengetikkan pilihan atau untuk memilih item lewat Drop-Down List.
  
Frame (.Fra) 
Unit ini digunakan untuk mengidentifikasikan sebuah group pengontrolan.

Line (.Lin) 
Unit ini memungkinkan pemakai untuk membuat garis lurus.

Picture Box (.Pic) 
Unit ini akan menampilkan file gambar (Bitmaps, Icon, Gif, Jpeg, dsb).

Image Box (.Img) 
Unit akan menampilkan gambar Bitmaps, Windows, metafile dan icon.

Timer (.Tmr) 
Unit ini digunakan untuk mengoperasikan waktu kejadian pada rutin program termasuk internal waktu.
Shape (.Shp)  
Unit ini untuk membentuk objek dua dimensi (bujur sangkar, lingkaran, empat persegi panjang, ellips).

OLE client (.Ole) 
Unit ini memungkinkan pemakai menempelkan suatu objek dari aplikasi Visual Basic ke aplikasi yang mendukung OLE.
File List Box (.Fil) 
Unit ini akan menampilkan daftar file pada directory terpilih dan memungkinkan untuk memilih sebuah drive.

Directory List Box (.Dir) 
Unit ini akan menampilkan daftar directory pada drive terpilih sehingga dapat dipilih sebuah directory dan path.
Drive List Box (.Drv)  
Unit ini akan menampilkan daftar drive pada komputer pemakai dan memungkinkan untuk memilih sebuah drive.
Horizontal Scroll Bar (.Hsb) 
Unit ini memungkinkan pemakai untuk memilih suatu objek selama dalam jangkauan Horisontal objek.
Vertical Scrool Bar (.Vsb)
Unit ini memungkinkan pemakai untuk memilih suatu objek selama dalam jangkauan Vertikal objek.

Data Bound Grid Box (.Dbg) 
Unit ini akan menampilkan kotak grid standard ditambah kemampuan akses data.

Menu (.Mnu) 
Unit ini digunakan untuk membuat menu aplikasi Visual Basic dan bisa di akses melalui menu editor.

Menjalankan Visual Basic
1. Start Program Microsoft Visual Basic 6.0
2. Maka akan muncul kotak dialog seperti dibawah ini:

3. Pilih Standard EXE Open

MengenaL Objek Visual Basic
Form
1. Aktifkan jendela Properties – Form1
2. Pilih atribut Name pada jendela properties
3. Masukkan frmHello untuk nama form1

4. Masukkan Hello pada atribut Caption

Label
1. Pilih objek Label pada ToolBox

2. Masukkan Label pada frmHello

3. Aktifkan jendela Properties untuk Label
4. Isikan beberapa atribut dibawah ini pada properties Label:
Name : lblKalimat
Caption : “Hai, Saya sedang belajar Visual Basic ;) “
Alignment : 2 – Center
Font : Times New Roman – Bold – 14
ForeColor : Ambil warna merah – pada Palette
5. Hasil yang akan tampak adalah sebagai berikut :

Command Button

1. Pilih objek CommandButton pada label
2. Masukkan objek commandButton kedalam frmHello
3. Aktifkan jendela properties untuk CommandButton
4. Masukkan beberapa atribut dibawah ini pada properties CommandButoon
           Name : cmdOK
           Caption : OK
5. Aktifkan cmdOK. Klik dua kali pada objek tersebut, untuk menampilkan editor kode.
6. Tuliskan kode program berikut :

Menyimpan Proyek
1. Pilih File > Save Project
2. Tentukan direktori dimana proyek akan disimpan. Sebaiknya buat satu
buah direktori (Proyek1).
3. Beri Nama frmHello.
4. Klik Save
5. Beri Nama proyek dengan nama prjHello
6. Klik Save
7. Bila muncul kotak dialog Source Code Control, Klik No
8. Menjalankan Program : Pilih Run > Start
9. Membuat Program EXE
          Pilih File > Make prjHello.exe
          Tentukan direktori dimana program akan disimpan
          Beri nama Program exe dengan nama “Program Hello”
          Klik OK
10 Menjalankan Program EXE
          Jalankan program Exploring – Window
          Jalankan Program Hello.exe

Membuat Program I
Form
Masukkan properties berikut untuk atribut dibawah ini :
           Name : frmTeks
           Caption : Menampilkan Teks pada Label
Label
1. Masukkan label pertama dan isikan atribut untuk label tersebut seperti dibawah ini
           Name : lblJudul
           Caption : Program menampilkan teks pada Label
2. Masukkan Label kedua dan isikan atribut untuk label tersebut seperti dibawah ini :
           Name : lblNama
           Caption : Masukkan kalimat disini :
3. Masukkan label ketiga dan isikan atribut untuk label tersebut seperti dibawah ini :
           Name : lblAgama
           Caption : Pilih Agama
4. Masukkan label keempat dan isikan atribut untuk label tersebur seperti dibawah ini:
           Name : lblHasil
           Caption : (Kosongkan)
TextBox
Masukkan satu buah TextBox kedalam form. Dan isikan atribut untuk text seperti:
           Name : txtKalimat
           Text : (Kosongkan)
ComboBox
Masukkan satu buah ComboBox kedalam form. Dan isikan atribut untuk combo seperti :
           Name : cboAgama
           List : Islam
                   Protestan
                   Katolik
                   Hindu
                   Budha
CommandButton
1. Masukkan CommanButton pertama pada form, dan Isikan atribut dibawah ini:
           Name : cmdOK
           Caption : Tampilkan Hasil Input
2. Masukkan CommandButton kedua pada form, dan isikan atribut dibawah ini :
           Name : cmdKeluar
           Caption : Keluar

Menyimpan Program
Simpan Program kedalam direktori yang diinginkan
Menulis Program
1. Aktifkan cmdOK, lalu klik dua kali pada objek tersebut.
2. Masukkan kode program berikut :
        Private Sub cmdOK_Click()
        lblHasil.Caption = "Nama Saya adalah " & txtNama.Text & _
        " dan Agama saya adalah " & cboAgama.Text
        End Sub
3. Aktifkan cmdKeluar, lalu klik dua kali pada objek tersebut.
4. Masukkan kode program berikut :
        Private Sub cmdKeluar_Click()
        End
        End Sub

Mendebug Program
Mendebug program adalah mencari letak kesalahan pada program. Hal ini dapat dilakukan dengan cara melakukan tracing pada setiap pernyataan program.
1. Aktifkan objek cmdOK, lalu klik dua kali pada objek tersebut.
2. Klik Mouse pada sisi editor program, dimana tracing/ pengecekan akan dimulai.

3. Jalankan program
4. Program akan berhenti sesaat pada bagian dimana pernyataan akan dicek.
5. Tekan F8 untuk men-trace program

6. Lakukan tracing sampai program tidak terdapat kesalahan

Membuat Program Exe dan jalankan hasilnya.

Membuat Program dengan Control Objek
CheckBox
1. Berinama form dengan nama frmObjek
2. Aktifkan kontrol CheckBox pada ToolBox
3. Masukkan 3 buah CheckBox kedalam frmObjek, dan berinama masing-masing chkBaca, chkOlahRaga, chkMasak
4. Beri Caption pada masing-m sing CheckBox dengan nama Membaca, OlahRaga dan Memasak
5. Aktifkan kontrol CommandButton pada ToolBox
6. Masukkan 1 buah CommandButton kedalam form dan berinama cmdHobby dan masukkan untuk Caption yaitu Hobby
7. Tuliskan program untuk event Click pada cmdHobby Berikut program tersebut :
      Private Sub cmdHobby_Click()
      'baca, olahraga, memasak
       If chkBaca.Value=1 And chkOlahRaga.Value=1 And chkMasak.Value=1 Then
       MsgBox "Hobbyku yaitu membaca, olahraga, dan memasak ;) "
       'baca, olahraga
       ElseIf chkBaca.Value = 1 And chkOlahRaga.Value = 1 Then
       MsgBox "Hobbyku yaitu membaca dan olahraga ;) "
       'baca, memasak
       ElseIf chkBaca.Value = 1 And chkMasak.Value = 1 Then
       MsgBox "Hobbyku yaitu membaca, dan memasak ;) "
       'olahraga, memasak
       ElseIf chkOlahRaga.Value = 1 And chkMasak.Value = 1 Then
       MsgBox "Hobbyku yaitu dan memasak ;) "
     End If
     End Sub
8. Jalankan program tersebut.

Option
1. Aktifkan kontrol option pada ToolBox
2. Masukkan 2 buah kontrol option kedalam frmObjek, setelah itu berinama masingmasing dengan nama optLaki dan optPerempuan
3. Tuliskan Captionnya dengan Laki-laki dan Perempuan
4. Masukkan satu buah CommandButton pada frmObjek dan berinama dengan cmdJK
5. Tuliskan Caption cmdJK dengan Jenis Kelamin
6. Tuliskan program berikut pada cmdJK pada event Click
     Private Sub cmdJK_Click()
     If optLaki.Value = True Then
     MsgBox "Anda Laki-Laki"
     Else
     MsgBox "Anda Perempuan"
     End If
     End Sub

Image
1. Aktifkan kontrol Image pada ToolBox
2. Masukkan kedalam frmObjek
3. Berinama objek tersebut dengan imgWindow
4. Masukkan nama dan lokasi gambar kedalam property Picture
5. Set property Stretch dengan nilai True
Drivelistbox

1. Aktifkan kontrol DriveListBox pada ToolBox
2. Masukkan kedalam frmObjek
3. Berinama objek tersebut dengan nama drvFile
DirlistBox

1. Aktifkan kontrol DirListBox pada ToolBox
2. Masukkan kedalam frmObjek
3. Berinama objek tersebut dengan nama dirFile
Shape

1. Aktifkan kontrol Shape pada ToolBox
2. Masukkan kedalam frmObjek
3. Berinama objek tersebut dengan nama shpObjek
4. Masukkan Property BackStyle dengan nilai 1-Opaque
5. Masukkan property FillColor dengan warna Merah
6. Masukkan property Shape dengan nilai 3-Circle
7. Aktifkan kontrol objek Option pada ToolBox
8. Masukkan 2 Buah Option kedalam frmObjek, berinama masing-masing dengan optLingkaran, optKotak. Setelah itu isi masing-masing property Caption dengan nama Lingkaran dan Kotak
9. Masukkan kode program berikut :
     Private Sub optKotak_Click()
     If optKotak.Value = True Then
      shpObjek.Shape = 1
     End If
     End Sub
     Private Sub optLingkaran_Click()
     If optLingkaran.Value = True Then
     shpObjek.Shape = 3
     End If
     End Sub

MonthView
1. Berinama Form dengan nama frmWaktu
2. Klik Menu Project > Components
3. Pada Kotak dialog Components, pilih Microsoft Windows Common Controls 2- 6.0
4. Klik OK
5. Pilih kontrol MonthView pada ToolBox
6. Masukkan kontrol MonthView kedalam frmWaktu
7. Berinama kontrol MonthView dengan nama mtvKalender
8. Jalankan program.
Timer
1. Aktifkan kontrol Timer pada ToolBox
2. Masukkan Timer kedalam frmWaktu
3. Beri nama Timer dengan nama tmrJam
4. Isi Property Interval dengan nilai 500
Label

1. Aktifkan kontrol Label pada ToolBox
2. Masukkan label kedalam frmWaktu
3. Beri nama Label dengan nama lblJam
4. Isi Property BorderStyle dengan nilai 1-FixedSingle
Menulis Event Procedure

1. Aktifkan kontrol tmrJam
2. Untuk menulis kode program pada objek tersebut, klik dua kali objek tersebut.
3. Pada Event Timer, tulis kode program berikut :
    Private Sub tmrJam_Timer()
    lblJam.Caption = Time
     End Sub
4. Jalankan program
TextBox

1. Masukkan kontrol textbox kedalam Frmwaktu
2. Berinama txtHari
3. Isi property MultiLine dengan nilai True
Command Button
1. Aktifkan kontrol CommandButton pada ToolBox
2. Masukkan satu buah toolbox kedalam frmWaktu, dan berinama dengan cmdHari
3. Masukkan kode program berikut ini pada event Click
       Private Sub cmdHari_Click()
       Dim Hari As String
       Hari = WeekdayName(Weekday(Date), False, vbUseSystemDayOfWeek)
       Hari = "Hari ini adalah hari " & Hari
       txtHari.Text = Hari
       End Sub

Simpan Proyek dengan nama prjKalender dan jalankan program.

Jumat, 14 Januari 2011

RESUME BUKU : Keajaiban Taqwa


BAB I
Agama dan Kebutuhan Manusia

Agama merupakan lembaga yang mengatur system hubungan manusia dengan Sang Pencipta, hubungan manusia dengan sesama manusia dan hubungan manusia dengan alam semesta. Semuanya diatur dengan rapi oleh Allah SWT. Dengan system yang selalu dapat memberikan solusi bagi berbagai persoalan yang dihadapi oleh manusia dalam kehidupan ini.

Jumat, 07 Januari 2011


BAB I
KOMPUTER DAN BAHASA PEMROGRAMAN


Minggu, 02 Januari 2011

Modul MySQL






BAB I

PENDAHULUAN


Pengantar


Database Managemen System merupakan proram aplikasi yang berfungsi untuk membuat dan mengelola database. MySQL adalah pogram aplikasi database yang berbasis dan open source. MySQL mampu menanani database yang kompleks dan cukup besar. MySQL juga dapat menangani database client server.



Cara Membuat Kalkulator dengan Visual Basic 6.0




| Komputer, Visual Basic | 15 comments »

Program kalkulator adalah program standar yang sudah tersedia di Microsoft Windows. Tetapi, tak ada salahnya jika kita mencoba membuat kalkulator sendiri dengan Microsoft Visual Basic 6.0.

Pertama-tama, buatlah sebuah form sesuai selera Anda, yang bentuknya kurang lebih seperti

kalkulator standar Windows, seperti ini:

Perakitan Komputer






Berikut ini akan dibahas mengenai bagaimana cara merakit komputer, terutama bagi mereka yang baru belajar .. dari beberapa referensi yang saya pelajari .. maka berikut ini akan dijelaskan langkah demi langkah cara merakit komputer, mudah-mudahan bermanfaat .. Red. deden

Sejarah Komputer



Sejak dahulu kala, proses pengolahan data telah dilakukan oleh manusia. Manusia juga menemukan alat-alat mekanik dan elektronik untuk membantu manusia dalam penghitungan dan pengolahan data supaya bisa mendapatkan hasil lebih cepat. Komputer yang kita temui saat ini adalah suatu evolusi panjang dari penemuan-penemuan manusia sejah dahulu kala berupa alat mekanik maupun elektronik.

Variasi Tag Pada HTML




* Struktur Dokumen HTML

<html>


<head>


<title>Judul Dokumen</title>